Touring ke Pelabuhan Ratu Bersama Bogor Corolla DX Community


Pertengahan bulan oktober kemarin pantai pelabuhan ratu atau pantai Karang Hawu di ramaikan dengan konvoy Corolla DX. Acara yang di gelar oleh BCDXC (Bogor Corolla DX Community) ini di ramaikan juga oleh Corolla DX Cirebon, Corolla DX kuningan, Jogja COrolla RETro (Jogja Coret) dan Sukabumi Retro.

Acara Touring ini Start dari rumah Kang Atieq Di daeran Panawangan bogor, Start siang hari dari rumah kang Atieq, membelah kemacetan di jalur bogor - sukabumi (via Ciawi) lalu belok ke jalur alternatif Cikidang, jalan berkelok dan naik turun menambah kesan touring yang menyenangkan pada saat itu. Sampai Di Pelabuhan ratu ternyata sudah ada yang menunggu, ada kang Ade Irman dari Sukabumi Retro. Setelah istirahat sejenak melepas cape tadi banting stir dan bermain persneling di cikidang perjalanan lanjut ke tempat bermalam di villa di pinggir pantai.

malam tiba acara malam pun dimulai, berbagi cerita dan pengalaman selama perjalanan jadi satu tema yang wajib di bicarakan ketika sarahsehan berlangsung. setelah selesai cas cis cus selama sarah sehan acara di lanjut dengan makan bareng ikan bakar dan seafood lainya, setelah kenyang waktu istirahat pun tiba. Dan paginya langsung deh yang dari kemarin belum mandi pada berenang di pantai. Foto foto jadi satu momen yang sangat gak bisa dilewatkan, selesai foto foto tiba waktunya untuk kita kembali ke kota kita masing-masing, setelah berpamitan di sisi pantai dan berdoa untuk keselamatan, kita semua langsung balik kanan bubar jalan ke kota kita masing masing.


berikut beberapa dokumentasi yang bisa di abadikan ketika Touring ke Pelabuhan Ratu:
(klik gambar untuk memperbesar)



suasana di Pantai


personil yang berangkat

Berdoa Dulu Sebelum Pualng


Rombongan DX Siap Pulang


Suasana di villa


sekian dulu kabar dari temen - temen Bogor dengan event touringnya, sampai ketemu lagi di event selanjutnya, tetep solid, bravo Corolla DX Indonesia

ikie17





Share this:

CONVERSATION

1 komentar:

  1. mantap om, kapan nih ada acara touring lagi, tolong di infokan yah...

    maju terus corolla dx indonesia

    BalasHapus